Kamis, 26 Juni 2014

Sup Ayam



Sup ayam yang enak menurut versiku adalah sup ayam yang berkuah jernih/ bening dengan tidak banyak macam isian didalamnya...

Untuk mendapatkan kuah kaldu yg enak dan tidak anyir biasanya aku merebus tulang dari satu ekor ayam bersama sedikit jahe yang di keprak dan batang seledri yang dibuat simpul...

Biasanya kalau membeli ayam, aku meminta si tukang potong ayam untuk memisahkan daging dan tulang ayam, kemudian minta agar tulang ayamnya dipotong kecil-kecil... tujuannya, daging ayam bisa digunakan untuk masak apa saja dan tulangnya bisa dibikin kaldu untuk sup... 
Kaldu dari tulang ayam jauh lebih baik daripada kaldu bubuk dengan merk apapun.

BAHAN:
  • Tulang ayam dari 1 Ekor ayam, potong kecil-kecil
  • 1cm Jahe, keprak
  • 2btg Seledri, simpulkan
  • 1,5Ltr Air (250ml u/ rebusan pertama dan sisanya u/ rebusan kedua)
  • Dada ayam, goreng, suwir-suwir
  • 2bh Wortel, potong dadu
  • 2bh Kentang, potong dadu
  • 3sg Bawang putih, keprak, tumis dengan sedikit margarine sampai kekuningan
  • 1btg Bawang daun, potong serong 1cm
  • 1,5sdt Garam
  • 1sdt Gula
  • 1/2sdt Merica bubuk
  • Bawang merah goreng untuk taburan

CARA MEMBUAT:
  1. Didihkan 250ml air, masukkan tulang-tulang ayam, didihkan sekali lagi dengan api kecil. Angkat, buang air rebusan pertama.
  2. Didihkan 1.250ml air, masukkan tulang ayam, jahe n seledri, rebus +/- 1 jam dengan api kecil. Saring, ambil kaldunya n buang isinya. (Genapkan jumlah air sampai 1.250ml).
  3. Didihkan kaldu sekali lagi, masukkan wortel n kentang, rebus dengan api kecil sampai wortel n kentang matang.
  4. Masukkan bawang putih, gula, garam n merica. Cicipi.
  5. Masukkan bawang daun sesaat sebelum di angkat. Taburi bawang merah goreng n ayam goreng suwir. Sajikan panas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar